BeritaJakarta BerketahananKliping

Harga Bus Listrik TransJakarta Selangit, Tarifnya Bagaimana?

Jakarta, CNBC Indonesia – PT Transportasi Jakarta (TransJakarta) kini tengah bersiap meluncurkan tiga armada bus listrik untuk melayani dua rute, yaitu koridor I Blok M – Kota dan koridor VI Ragunan-Dukuh Atas.

Sebanyak dua bus di antaranya dibuat oleh pabrikan BYD yang bermarkas di Shenzen, China, sedangkan satu unit bus listrik lainnya dibuat di dalam negeri, yaitu PT Mobil Anak Bangsa (MAB).

Harga Bus Listrik TransJakarta Selangit, Tarifnya Bagaimana?Foto: Pemprov DKI Jakarta hari ini mulai melakukan uji coba bis listrik yang nantinya akan digunakn oleh Transjakarta. (CNBC Indonesia/Andrean Kristianto)

Direktur Utama TransJakarta Agung Wicaksono mengakui harga per unit bus listrik itu tiga kali lipat lebih mahal daripada kendaraan bermesin diesel yang saat ini dihargai sekitar Rp 2 miliar per unit. Namun, nantinya tarif yang akan dikenakan kepada penumpang bus listrik itu tetap akan sama dengan armada TransJakarta berbahan bakar solar.

“Enggak naik. Belinya mahal tapi operasionalnya murah. Supaya murah ya bahan bakarnya listrik,” kata Agung saat ditemui di kawasan Bundaran Hotel Indonesia, Jakarta, Minggu (5/5/2019).

Namun ternyata pengoperasian bus listrik tersebut tidak membebani Pemerintah Provinsi DKI Jakarta maupun PT TransJakarta sebab keduanya tidak membeli kendaraan listrik tersebut, melainkan hanya membayar biaya operasionalnya.

Saat ini sudah ada beberapa operator yang sudah menandatangani perjanjian kerja sama antara lain Perum Damri, PPD, dan Kopaja.

“Saat ini [bus listrik] masih punya para pabrikan yang nanti akan dioperasikan oleh operator. Jadi, Transjakarta dan Pemprov enggak perlu punya kendaraannya, mereka yang akan menjalankan dan kita hanya membayar operasionalnya,” pungkasnya.

Artikel ini telah diterbitkan di https://www.cnbcindonesia.com/news/20190505140009-4-70583/harga-bus-listrik-transjakarta-selangit-tarifnya-bagaimana

Oleh: Prm, CNBC Indonesia

Show More

Related Articles

WP Facebook Auto Publish Powered By : XYZScripts.com