Jakarta, 12 Februari 2019, Sekertariat Jakarta Berketahanan menerima audiensi dari Plan Internatioal Indonesia. Kunjungan ini dilaksanakan Plan International Indonesia dengan tujuan untuk mendapatkan informasi mengenai bentu-bentuk kegiatan yang pernah dilaksanakan Plan International dan Sekertariat Jakarta Berketahaan.
Plan International yang diwakili oleh Gunawan menyampaikan, tujuan utama Plan International melakukan kunjungan kepada partner kerja adalah untuk mendata semua kegiatan Plan International dari tahun 1969 sampai saat ini. Semua informasi, bentuk-bentuk kerja sama, dan metode pelaksanaan program akan dihimpun dan disarikan kedalam beberapa buku yang nantinya dihrapkan dapat direplikasi oleh pemangku kepentingan di level daerah untuk membantu proses pembangunan dan pembuatan kebijakan, imbuhnya.
Kaitannya dengan Sekertariat Jakarta Berketahanan, Rendy selaku Project Manager menyampaikan, kegiatan besar yang pernah dilakukan oleh Sekertariat Jakarta Berketahanan dengan Plan International terjadi saat proses penyusunan Grand Design Panduan Kota Layak Anak. Catatan penting bagi Sekertariat Jakarta Berketahanan ketika melaksanakan penyusunan Grand Design adalah mengenai bagaimana upaya advokasi harus dilakukan secara berkelanjutan. Agar program yang dilaksanakan dapat sustain dan memberikan impact yang signifikan pada proses pembuatan kebijakan publik.