Dinas Lingkungan Hidup Ambil Sampel Air Yang Menyebabkan Ikan Mati di Kali Baru

Dinas Lingkungan Hidup (LH) DKI Jakarta mengambil sampel air di Kali Baru, tepatnya di RT 01/08, Kelurahan Tengah, Kramat Jati, Jakarta Timur.

Pengambilan sampel air dilakukan menyusul adanya temuan sejumlah ikan yang mati secara misterius di Kali Baru hingga terbawa arus ke arah Utara. Pengambilan sampel air diperlukan untuk mengetahui penyebab matinya ikan di Kali Baru. Kini, sampel air dari kali tersebut sudah dibawa ke Laboratorium Lingkungan Hidup Daerah untuk diuji.

 

Sumber instagram: @beritajakarta